Liabuku. Sebagai kegiatan terakhir dari rentetan Khutbatul Arsy di Pondok Modern Al-Amanah adalah Arena Gembira. Pagelaran seni yang diprakarsai oleh santriwati kelas Akhir KMI Al-Amanah dilaksanakan secara tertutup pada hari sabtu (25/09) di halaman kampus putri Al-Amanah. Sebanyak 638 santriwati terlibat dalam pagelaran tersebut.
Pimpinan Pondok Modern Al-Amanah KH.Ahmad Karim,S.Sos.I.,M.Pd dalam sambutannya mengatakan bahwa Pondok Al-Amanah dalam mendidik santriwati bukan hanya dikelas, tetapi juga melalui kegiatan-kegiatan lainnya di luar kelas seperti pagelaran Arena Gembira.
“Saya sangat mengapresiasi usaha serta kerja keras dari santriwati kelas 6 yang telah mempersiapkan penampilan dan panggung sehingga pagelaran ini bisa terlaksana. Meskipun tidak disaksikan oleh masyarakat banyak seperti tahun-tahun sebelumnya sebelum pandemi corona, tetapi tidak mengurangi nilai pendidikan di dalamnya, semoga usaha ini menjadi pengalaman bagi santriwati, untuk dikembangkan saat kembali ke masyarakat nanti” ujar pimpinan.
Adapun penampilan santriwati terdiri dari Grand Opening, Aku Cinta Qur’an dari kelompok Tahfidz, Volk Song, Marawis, Tari Nusantara, Fashion Show, Thousand Flag, Drama Tragedi, tari Kurcaci, Seni Bela Diri serta Drama Kabaret. Selain itu santri dari TK Islam Al-Amanah juga ikut memeriahkan pelaksanaan Arena Gembira tahun 2021.