Al-Amanah. Setelah berakhirnya masa tabadulil a’mal (liburan), pada hari sabtu (25/12) santri dan santriwati mengikuti upacara di halaman kampus putri sebagai tanda dimulainya proses pendidikan dan pengajaran semester kedua tahun ajaran 2021-2022. Upacara tersebut dimulai pada pukul 07.20 dengan dihadiri oleh Pimpinan Pondok, Direktur KMI dan serta dewan guru KMI Pondok Modern Al-Amanah.
Direktur KMI dalam sambutannya menyampaikan bahwa waktu belajar disemester genap lebih kurang dari semester sebelumnya, karena ada bulan Ramadhan dimana santri dan santriwati akan melaksanakan puasa di rumah masing-masing, oleh karena itu Direktur berpesan agar waktu yang tersedia digunakan dengan sebaik-baiknya untuk belajar. Terkhusus bagi santri kelas akhir untuk mempersiapkan diri mengikuti agenda kegiatan yang padat sebelum khataman.
“Upacara ini menandakan bahwa kita telah siap untuk kembali belajar. Semester ini anak-anaku harus lebih baik dari sebelumnya. Ingat selalu bahwa barang siapa yang hari ini lebih baik dari hari kemarin, maka dia adalah orang yang beruntung, barang siapa hari ini sama dengan hari kemarin maka dia adalah orang yang merugi, tetapi barang siapa hari ini lebih buruk dari hari kemarin maka dia adalah orang terlaknat. Liburan telah selesai maka kembali ke pondok dengan perbaharui niat untuk Thalabul Ilmi lil Ibadah, lupakan kenangan selama liburan, masuk pondok secara kaffah” ujar Direktur.
Sedangkan pimpinan pondok Al-Amanah dalam nasehatnya menyampaikan terima kasih kepada santri dan santriwati yang telah berdisiplin dengan hadir tepat waktu setelah pulang liburan, bagi yang terlambat datang tetap akan diberikan sangsi karena disiplin tidak akan berjalan jika tidak ada sangsi. Sangsinya berupa pengurangan waktu liburan di bulan Ramadhan nanti. Selain itu pimpinan juga mengingatkan kepada wali-wali kelas untuk meningkatkan proses pengawasan pada program hafalan al-Qur’an sesuai muqorror masing-masing kelas.
“Setelah dari liburan hendaknya niat anak-anaku lebih mantap dan kuat, karena liburan itu sesungguhnya untuk perbaharui niat, maka pasang niat yang benar, agar tercapai apa yang diinginkan dan dicita-citakan. Pondok terus berupaya melaksanakan panca jangka dengan meningkatkan ketersediaan sarana dan prasarana yang mendukung proses pendidikan, serta meningkatkan kemandirian pesantren dengan membuka sumber usaha yang meningkatkan ekonomi pondok. Maka tugas anak-anakku adalah hidup dipondok dengan menaati disiplin, karena kesuksesan itu diraih dengan kedisiplinan” ujar kyai.
Pimpinan pondok juga meminta kepada wargan pondok untuk menjaga kesehatan, apalagi di musim hujan seperti ini. Diakhir sambutannya pimpinan mengajak seluruh warga pondok untuk berdoa kepada Allah Swt, agar Pondok, orang tua wali-wali santri, ansor pondok yang terus berupaya membantu pengembangan dan perluasan aset pondok dimudahkan segala urusan serta di lapangkan rezekinya serta seluruh santri hidup di pondok dengan penuh keberkahan.
Setelah pelaksanaan upacara santri dan santriwati mengikuti pembacaan absen disiplin dari pengasuhan serta mendegarkan kembali tat tertib masuk kelas yang dibacakan oleh bagian KMI.