Al-Amanah. Pondok pesantren Al-Amanah melanjutkan aktifitas perkenalan khutbatul arsy dengan kegiatan Pekan Olahraga dan Seni antara konsulat (daerah) sepondok Modern. Pembukaan kegiatan tersebut dilaksanakan dalam waktu dan tempat yang berbeda. Al-Amanah putri memulai Porseni pada hari jum’at sore (04/09) bertempat di halaman olahraga santriwati sedangkan putra membuka kegiatan porseni pada hari sabtu sore (05/09) bertempat di lapangan sepak bola kuda hijau Kelurahan Liabuku.
Pimpinan pondok Modern Al-Amanah Kh.Ahmad Karim,S.Sos.I.,M.Pd yang membuka acara menyampaikan kepada seluruh santri dan santriwati bahwa PORSENI adalah bagian dari cara pondok mendidik mental para santri, karena motto pondok yakni berbadan sehat bisa dicapai dalam kegiatan ini. Selain itu dalam pertandingan olahraga dan seni ada taktik yang menumbuhkan santri yang pengetahuan, ada kalah dan ada menang sehingga kesiapan mental untuk menerima semua keadaan tersebut sebagai upaya mewujudkan santri yang berbudi tinggi.
“Porseni di pondok ini pelaksanaanya antara konsulat, bukan bermaksud untuk menonjolkan kedaerahan masing-masing tetapi untuk mewujudkan ukhuah islamiyah antara sesama santri. Saya menginginkan seluruh warga pondok Modern Al-Amanah terus bergerak, dengan berbagai aktifitas yang ada di dalam pondok, karena keberkahan itu berada di dalam pergerakan. Kita tidak menginginkan keadaan yang tertindas karena malas, kita juga tidak mau tertinggal karena kelambatan kita, kita juga tidak mengiginkan keadaan kita mati karena kita berhenti bergerak, oleh karena itu mari kita terus bergerak dan berkarya” ujarnya.
Pimpinan pondok juga berharap jiwa sportifitas dijunjung tinggi selama pelaksanaan Porseni sehingga santri yang berbadan sehat diikuti dengan budinya yang tinggi bisa tercipta, selain itu harapannya dari pertandingan dan lomba yang diselenggarakan akan muncul bibit-bibit atlit, maupun seniman yang bisa berprestasi di tingkat daerah maupun tingkat Nasional.
Di Pondok Pesantren Al-Amanah Putra akan mempertandingkan beberapa cabang olahraga diantaranya basket, Bola Volly, badminton, Sepak Bola, sepak Takraw dan Gawang Mini dan tenis meja, di bidang seni akan memperlombakan lomba salawat, Karaoke Bahasa inggris dan Arab, dan beberap kegiatan lainnya. Sedangkan Al-Amanah Putri akan mempertandingkan olahraga atletik, kasti, basket, senam. di bidang seni akan melombakan salawat, kasidah dan tari-tarian.